Ketua GMBI Kota Bandung Abah Mansyur menyampaikan salah satu yang telah melakukan konsep pengelolaan sampah adalah Yayan Suherlan dari Pemuda Pancasila, dalam paparannya Yayan Suherlan sangat yakin bahwa masyarakat Bandung banyak yang memiliki pemikiran bahkan teknologi pengelolaan sampah yang mumpuni bahkan tidak kalah dengan daerah lain. Kendala yang dirasakan adalah ketika punya konsep dan ingin melaksanakan, harus ke siapa dan bagaimana caranya menyampaikan, tegasnya.
Dari audiensi ini Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono menyampaikan beberapa arahan:
– Harus dibangun komunikasi intens untuk mendetailkan konsep yang ada di Forum Komunikasi Tengah Imah;
– Harus ada konsep yang bisa dijalankan;
– Hambatan dan komunikasi harus dibereskan dan disesuaikan dengan lingkup tugas koordinator para asisten;
– Untuk permasalahan sampah, diinstruksikan untuk pendetailan dengan DLH dan PIC Wali Kota adalah Asisten Ekbang;
– Apabila di lingkup asisten mentok, maka bisa langsung lapor ke Wali Kota.
Sebagai tindak lanjut dari audiensi ini perlu diadakan pertemuan untuk membahas lebih detail konsep yang akan dijalankan, serta diadakannya pertemuan yang difasilitasi oleh Asisten Ekbang dan pendetailan oleh DLH atau instansi yang terkait dengan konsep-konsep yang diajukan serta harus berprogress dan diimplementasikan.
(Mang Sambas)