Kompetensi Keahlian TBSM ini telah mendapatkan lisensi dari AHASS sehingga menjadi satu jaminan dari hasil kualitas kerja yang dihasilkan. Setiap pelaksanaan program ini yang terlibat terdiri dari para siswa kompetensi keahlian TBSM yang didampingi langsung guru pembimbing dan bersifat gratis, serta akan dikenakan biaya apabila ada penggantian sparepart, ujar H. Aep.
“Dengan adanya program ini diharapkan masyarakat akan lebih mengenal SMK Pasundan 2 Bandung, serta dapat dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat terutama di masa pandemi saat ini, ” pungkas H. Aep.
(Mang Sambas)