FAGI Jabar Apresiasi Gubernur Jawa Barat dan Disdik Jawa Barat Dengan Gerak Cepat Melantik Kabid SMA dan Kabid GTK

BANDUNG, SAMBASNEWS.ID – Federasi Aksi Guru Indonesia (FAGI) Jawa Barat memberikan apresiasi kepada Gubernur Jawa Barat dan Dinas Pendidikan Jawa Barat yang dengan cepat melantik 2 Kabid di Dinas Pendidikan Jawa Barat yaitu Kepala Bidang Pembinaan SMA dan Kepala Bidang GTK.

Seperti yang disampaikan Ketua FAGI Jabar Iwan Hermawan, S.Pd, M.M., bahwa seperti yang telah diusulkan oleh FAGI beberapa minggu yang lalu kepada Gubernur Jawa Barat dan Disdik Jawa Barat, maka FAGI memberikan apresiasi Gubernur dan Kadisdik Jawa Barat, dengan gerak cepat melaksanakan pelantikan Kabid SMA dan Kabid GTK.

Bacaan Lainnya
Ketua FAGI Iwan Hermawan, S.Pd, M.M.

Iwan menambahkan bahwa yang ditunjuk menjadi Kabid pun sesuai dengan harapan kami, yang pertama mereka memiliki kualitas dan kualifikasi atau pendidikan dari Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK), karena memang kami melihat kedua jabatan tersebut adalah jabatan

teknis, sehingga harus menguasai persoalan yang sebenarnya terjadi di lapangan, apalagi menghadapi PPDB dan menghadapi kurikulum baru untuk SMA. Demikian juga dengan latar belakang LPTK maka mempunyai pengalaman empiris, sehingga mereka yang baru dilantik ini sudah tidak perlu belajar lagi tentang pekerjaannya. Jadi ini kan sesuai dengan harapan kami. Kami berharap program multitrack dinas pendidikan ini dapat berjalan, sebagai salah satu bentuk aktualisasi dari guru menjadi kasie lalu menjadi Kabid atau akhirnya menjadi Kadis. Sekali lagi FAGI mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jawa Barat Dan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, pungkas Iwan.

(Mang Sambas)

Pos terkait