JAKARTA, SAMBASNEWS.ID – Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman memperkenalkan seragam baru TNI AD. Dudung mengatakan rencana pergantian seragam baru sudah ada sejak Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjabat KSAD.
“Seragam baru sebetulnya dulu diciptakan oleh Pak Andika Perkasa sewaktu KSAD,” tutur Dudung di Mabes AD, Jalan Veteran, Jakarta Pusat, Rabu (2/3/2022).
Dudung menjelaskan seragam baru TNI AD yang dibuat Andika Perkasa kemudian sedikit diubah saat dirinya menjabat KSAD. “Kemudian ada evaluasi dari para asisten, ada penambahan-penambahan warna sedikit,” imbuh Dudung.
Tonton Video :
Jenderal Dudung Perkenalkan Seragam Baru Bermotif Loreng TNI AD
Bukan hanya seragam, brevet pun dibuat baru. Menurut Dudung, seragam baru ini membuat TNI AD tampil dengan ciri khasnya sendiri.
“Brevetnya juga sudah dibuat oleh Pak Andika. Jadi kita manfaatkan saja ya, gaya barulah. Dulu ada loreng NKRI, sekarang ada loreng AD,” ujar dia.
Dudung menuturkan selama ini TNI AD tak memiliki seragam loreng khas matranya.
“Karena AD belum punya loreng rupanya. Jadi loreng yang ini (menunjuk pakaian lama) loreng TNI loreng Malfinas. Nah, ini loreng AD,” ujarnya.
Seragam loreng baru TNI AD pun telah dikenakan Dudung. Selain itu, Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Mayjen TNI Agus Subiyanto dan beberapa pejabat utama Mabes AD lainnya juga telah memakai seragam baru.
(Red/detik.com)