Mengapa Satu Paslon Absen Dalam Uji Kelayakan Wali Kota Bandung 2024?

SAMBASNEWS.id – KNPI Kota Bandung gelar agenda Uji Publik Calon Wali Kota Bandung 2024, sebagai upaya memperkenalkan gagasan para kandidat yang akan bertarung di Pilwalkot 2024.

Tiga pasangam calon yakni, Dandan Riza Wardana-Arif Wijaya, Haru Suandharu-Ridwan Dhani Wirianata, serta Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Masoem, hadir dalam acara yang digelar di studio Bandung TV, pada Rabu (16/10/2024) malam.

Bacaan Lainnya

Edwin Khadafi selaku ketua KNPI Kota Bandung mengatakan bahwa uji publik diselenggarakan pihaknya untuk memberikan ruang bagi masyarakat, khususnya generasi muda, agar mereka lebih memahami visi, misi, dan gagasan setiap kandidat.

“Kegiatan ini merupakan langkah kami untuk membantu masyarakat Kota Bandung memilih berdasarkan gagasan dan program, bukan sekadar popularitas atau kesukaan pada sosok kandidat,”kata Edwin.

Atas dasar itu, Edwin menyayangkan ketidakhadiran pasangan Muhammad Farhan dan Erwin. Sebab dari empat pasangan calon yang diundang, tiga di antaranya hadir lengkap bersama wakilnya.

“Kita sangat berharap Kang Farhan dan Kang Erwin hadir, sehingga kita sangat menyayangkan karena Kang Farhan dan Kang Erwin tidak hadir”. Pungkasnya.

Pos terkait