Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar SMPN 1 Cimahi

Selain itu, menulis berita juga membantu pelajar untuk mengembangkan kemampuan penelitian, sebab untuk menulis berita yang akurat, pelajar perlu melakukan penelitian yang baik. Hal ini akan mengembangkan kemampuan mereka dalam mencari informasi, mengevaluasi sumber, dan menyusun informasi dengan logis.

Menulis berita juga dapat meningkatkan keterampilan berkomunikasi. Mereka belajar untuk menyampaikan informasi secara jelas, padat, dan objektif kepada pembaca. Mau tidak mau para pelajar akan banyak membaca dari berbagai sumber untuk memperkuat tulisan mereka sehingga wawasan mereka pun bertambah.

Dengan demikian, menulis berita bukan hanya sekadar tugas di sekolah, tetapi juga merupakan investasi dalam pengembangan diri yang akan memberikan manfaat jangka panjang bagi pelajar, baik dalam pendidikan maupun karir mereka di masa depan.

Pada pelatihan jurnalistik tingkat dasar SMPN 1 Cimahi menghadirkan nara sumber Jumari Haryadi dari Pratama Media News dan Dadan Sambas dari Sambasnews.

(Mang Sambas)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *