Penyerahan Piala Kejuaraan PMR Challenge Of Champion

SAMBASNEWS.id – Palang Merah Remaja (PMR) SMKN 7 Bandung menorehkan prestasi pada kegiatan Challenge of Champion Tingkat Jawa Barat yang diselenggarakan PMR MAN 2 Kota Bandung pada hari Sabtu, 2 Maret 2024.

Bacaan Lainnya

Tiga prestasi diraih yaitu:

1. Juara Harapan 2 Tandu Darurat Putri, oleh ananda Anggie Salsabilla XII FI 1

2. Juara Utama 3 Kepalangmerahan, oleh ananda Keisya Aulia Fazrin X APL 2

3. Juara Utama 2 Tandu Darurat, oleh ananda Frizal Muhammad Kusuma dan M.Yasa Ferdiansyah (alumni SMKN 7 Bandung).

Kepala SMKN 7 Bandung Rini Ambarwati mengucapkan selamat dan terimakasih kepada ananda anggota PMR dan alumni atas upaya terbaik serta prestasinya yang mengharumkan nama sekolah. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua, pungkasnya.

(Mang Sambas)

Pos terkait