Kapolres Terima Hibah Bangunan Pagar dan Gapura dari Pemda Jembrana

Jembrana, Sambasnews.id – Bertempat di Ruang Aula Mapolres, Senin (20/12/2021) pukul 11.00 Wita Polres Jembrana menerima hibah dari Pemda Jembrana berupa bangunan tembok dan gapura di pintu keluar dan masuk Mako Polres Jembrana.

Penyerahan hibah bangunan tersebut di erahkan Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H. yang diterima oleh Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. yang disaksikan oleh Dandim 1617/Jembrana, Danyon Detasemen C Brimob Gilimanuk yang diwakili oleh Wadanyon, para Kapolsek, Kabag dan Kasat Polres Jembrana, Kadis Perhubungan dan Kelautan, Perikanan Kab. Jembrana, Kadis Kesehatan Kab. Jembrana, Kasat Pol PP Kab. Jembrana, Kaban Kesbangpol Kab. Jembrana, Kalak BPBD Kab. Jembrana, dan para Pejabat Utama Polres Jembrana.

Bacaan Lainnya

Kapolres Jembrana mengucapkan terimakasih atas bantuan hibah bangunan tembok dan gapura di pintu keluar dan masuk Mako Polres Jembrana.

“Terimakasih Bapak Bupati, ini merupakan bentuk soliditas kita Polres Jembrana bersama Pemda Jembrana, dan bangunan ini juga sangat bermanfaat bagi kami Polres Jembrana untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Jembrana,” ungkap Kapolres.

Bupati Tamba mengiakan bahwa hari ini kami dari Pemda Jembrana menyerahkan bangunan tembok penyengker dan gapura yang merupakan hibah dari Pemda Jembrana kepada Polres Jembrana.

“Semoga ini dapat membantu dan dapat meningkatkan semangat anggota dalam bertugas, serta dapat meningkatkan/memaksimalkan pelayanan terhadap warga Jembrana,” tandasnya.

(Bgs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *