DENPASAR, SAMBASNEWS.id – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Denpasar, Kolonel Marinir I Dewa Nyoman Gede Rake Susilo, S.E. beserta Perwira Staf mengikuti acara Video Conference pemberian tali asih dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., kepada Purnawirawan Prajurit TNI AL di Gedung Serbaguna Mako Lanal Denpasar Jl. Raya Sesetan 331 Denpasar Bali, Kamis (24/03/2022).
Acara tingkat pusat yang bertempat di Auditorium Denma Mabesal tersebut dihadiri oleh Wakasal dan para Pejabat Utama Mabesal serta peserta Vicon para Pimpinan Kotama TNI AL.
Dalam amanatnya Kasal menyampaikan bahwa pemberian tali asih ini merupakan wujud penghormatan, penghargaan dan ungkapan terima kasih dari organisasi atas pengabdian, dedikasi, dharma bakti dan jasa-jasa yang telah dipersembahkan para prajurit dan PNS selama menjalani masa pengabdian kepada negara melalui TNI Angkatan Laut.
Memasuki masa purna tugas adalah momen yang sangat istimewa dan mengharukan setelah berpuluh-puluh tahun mengabdi melalui TNI AL yang akhirnya mengakhiri masa tersebut dan kembali ke masyarakat, purna tugas bukan berarti pengabdian kita berakhir, itu hanyalah peralihan medan pengertian dari wahana organisasi TNI Angkatan Laut untuk melanjutkan pengabdian di tengah masyarakat. Banyak hal yang dapat dikerjakan sebagai bentuk dharma bakti di masyarakat, nilai dari Sapta Marga dan Trisila yang dijadikan pedoman, ungkap Kasal.