BANDUNG, SAMBASNEWS.ID – Prestasi Akademi Persib Cimahi (APC) di ajang Liga Top Skor 2022 berhasil menjadi Kampium serta merebut prestasi lainnya yang sangat membanggakan. Pembagian trofi dilaksanakan di Lapang Lodaya Minggu (27/03/2022).
Dalam pembagian trofi ini selain menjadi menjadi juara 1, APC juga berhasil meraih Pemain Terbaik atas nama Gaos, Top Skor atas nama Firman dan Pelatih Terbaik atas nama Sendy Oktavian.
Seperti yang disampaikan Pelatih Utama APC Sendy Oktavian, bahwa prestasi yang diraih ini adalah hasil dari sebuah proses berlatih yang telah dijalankan, dengan didukung program pelatihan yang dijalankan secara periodik, sistematis dan simultan.
Sendy berpesan dengan raihan prestasi ini tidak berpuas diri karena bukan jalan akhir, tetapi harus dijadikan cambuk lagi agar lebih rajin berlatih sehingga bisa menemukan jati diri yang sebenarnya menjadi pemain profesional.
Ucapan terima juga disampaikan kepada para orang tua atas sinergitasnya bersama manajemen APC, yang terus mendukung putranya sehingga mendapatkan hasil yang optimal, pungkas Sendy.
(Mang Sambas)