Isu Pembuangan Limbah Industri Menjadi Fokus Utama dalam Penyelesaian Masalah Lingkungan di Indonesia

Implementasi teknologi daur ulang dengan menerapkan 5R (Reduce, Reuse, Recycle, Recovery dan Repair) telah pemerintah terapkan pada setiap pelaku industri di Indonesia, pemerintah juga telah mengupayakan adanya IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah) pada setiap daerah yang terdapat kegiatan industri di dalamnya, sistem pengolahan air bersih ini dapat membantu menghilangkan zat-zat berbahaya dari limbah cair industri sebelum digunakan lagi untuk keperluan lain.

Selain itu, pelaku industri harus terus berupaya dalam melakukan inovasi ramah lingkungan dengan mengembangkan bahan-bahan baru, seperti contoh adanya bahan ramah lingkungan dan mudah terurai, seperti menggunakan bahan daur ulang atau bahan organik yang dapat terurai secara alami.

Bacaan Lainnya

Pelaku industri pun sudah harus menggunakan teknologi hijau dalam proses produksi, seperti halnya dengan menggunakan teknologi produksi bersih (clean production), hal tersebut diharapkan dapat mengurangi dampak buruk dari pembuangan limbah di Indonesia.

(Nazwa Fauzya)

Pos terkait