SDN 130 Batununggal Sekelimus Bandung Optimalkan BOSP Dengan Konsep Obyektif, Transparan dan Akuntabel

Neni Rasmini menyampaikan bahwa semuanya bisa terealisasi berkat dukungan serta kolaborasi dengan Dinas Pendidikan Kota Bandung, yang selalu mendukung dalam melengkapi kebutuhan sarana dan prasarana di SDN 130 Batununggal Sekelimus, pungkasnya.

Bacaan Lainnya

Kesan yang muncul disampaikan mahasiswi yang melaksanakan program Kampus Mengajar 8 Kemendikbud Khaida, Dheliaviana dan Rahmasari serta mahasiswa UT yang melaksanakan PPL PPG di SDN 130 Batununggal Sekelimus Siti, Nop Berilayani, Dina Abdillah, Anggreani, serta Erni, yang semuanya merasa takjub dan terkesima dengan kondisi dan situasi SDN 130 Batununggal Sekelimus yang tidak terbayang sebelumnya. Dengan letak sekolah yang berada di dalam gang ternyata kondisi sekolah begitu rapih dan bersih, serta sarana prasarana yang cukup lengkap. Guru dan tenaga kependidikan begitu solid dan bersinergi serta sikap yang welcome pada siapapun sehingga suasana nyaman sangat terasa sebagai satu keluarga. Untuk peserta didik pun terlihat sikap dan sifat yang bisa menjadi contoh baik dalam kedisiplinan serta memiliki tata krama yang senantiasa saling menghormati, dengan kondisi yang nyaman para peserta didik pun telah terbiasa dengan membawa tempat makan dan minum sehingga SDN 130 Batununggal Sekelimus menjadi sekolah yang mendukung zero waste.(Red)***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *