SURABAYA, SAMBASNEWS.id – Memperingati Hari Sumpah Pemuda Semarak Sego Rongewu Episode III Seri 16 yang diselenggarakan hari Minggu tanggal 22 Oktober 2023 tepatnya di Jalan Kebonsari Manunggal Kelurahan Kebonsari Kecamatan Jambangan.
Semarak Sego Rongewu serta Grebeg Kampung dimulai dengan senam pagi yang diikuti oleh KSH, LPMK, Ketua/Pengurus RW 1,2,3, PKK, dan Karang Taruna Kelurahan. Setelah senam sambil menunggu juri menilai peserta senam untuk mendapatkan door prize kegiatan seremonial diawali doa, kemudian sambutan Bapak Ahmad Yardo Wifaqo, S.AP, M.A.P. Camat Jambangan selaku tuan rumah menyampaikan berterima kasih atas kehadiran Ikatan Alumni SMP Negeri 10 Surabaya (Ikasdasa) bersama Tim Sego Rongewu yang telah menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial Sego Rongewu di Kelurahan Kebonsari yang diikuti Universitas PGRI Adi Buana dalam pemeriksaan Kesehatan bagi warga, Lions Club Sidoarjo Grand, Baksos’e Grebeg Kampung Suroboyo, Pecinta Reptil, Oke Oce dalam Penjualan Sembako Murah, Musisi Baksos’e Suroboyo yang telah menghibur Kegiatan Sego Rongewu. Kegiatan yang diawali senam bersama bagi warga, dilanjutkan penyerahan secara simbolis Mushaf Al Qur’an bagi Bapak Sagi Ketua LPMK dan Rerry Setianingtiyaswati, S.H., Lurah Kebonsari. Harapan Camat Jambangan selain bermanfaat bagi Warga Kelurahan Kebonsari, semoga kegiatan Sego Rongewu yang sangat semarak ini mendapatkan Ridho dan Keberkahan dari Allah SWT, dan semakin banyak warga yang mampu peduli sesama..aamiin yaa Robbal alamiin.
Dilanjutkan sambutan ketua Alumni Ikasdasa Kota Surabaya yang sekaligus memimpin jalannya kegiatan Baksos Semarak Sego Rongewu di Kelurahan Kebonsari Kecamatan Jambangan menyampaikan, “Sego Rongewu merupakan Kegitan Sosial peduli kepada masayarakat duafa ini agar berkesinambungan setiap satu bulan sekali dan tepat sasaran dilakukan secara bersama/bermitra dengan organisasi sosial dan relawan sosial masyarakat, kemudian diikuti ormas dan komunitas lainnya yang mempunyai visi/misi sosial.
Adapun kegiatan tersebut diberi nama Sego Rongewu, yaitu kegiatan sosial peduli kaum duafa dengan jualan nasi campur/menu nusantara layak gizi bagi Kaum Duafa seharga Rp. 2000,-.
Baca berita di halaman selanjutnya…