BANDUNG, SAMBASNEWS.id Menyambut Bulan Ramadhan 1443 H, Masjid Baiturridwan RT 04 RW 05 Kelurahan Cijerah Kecamatan Bandung Kulon mempercantik suasana masjid dan melengkapi infrastruktur guna menjadikan daya tarik bagi warga RT 04 khususnya dan warga RW 05 pada umumnya.

Seperti yang disampaikan Ketua DKM Baiturridwan Yadi Syarief, Selasa (29/03/2022), bahwa ide rehabilitasi Masjid Baiturridwan ini atas keinginan dan inspirasi dari warga sehingga mudah-mudahan menjadi stimulus atau daya tarik agar warga melaksanakan ibadahnya bisa bersama-sama di Masjid.

Yadi menambahkan dengan melaksanakan ibadah secara bersama di Masjid maka bisa menjaga tali silaturahmi antar warga guna menciptakan suasana silih asih, silih asuh dan silih asah antar warga di lingkungan RT 04.

Biaya yang telah dihabiskan untuk rehab Masjid Baiturridwan yaitu sekitar 40 juta, yang berasal dari swadaya warga RT 04, alumni warga RT 04 yang saat ini telah pindah tetapi menjaga tali silaturahmi serta sumbangan dari Yayasan Erik Thohir melalui Social Healing Spot E-TROOPERS Action.

“Semoga dengan suasana baru Masjid Baiturridwan ini dapat berkorelasi positif dengan tingkat keimanan warga RT 04 sekaligus memperat tali silaturahmi antar warga, karena di masjid lah suasana syiar dijalankan guna memberikan rasa manfaat yang hakiki,” pungkas Yadi Syarief.

(Mang Sambas)

Baca Juga  Pasca Lebaran, Pertahankan Gaya Hidup Sehat Dengan Beberapa Tips

By Sambasnews

Santun Dalam Bahasan, Lugas & Faktual

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *